Semua orang beriman dipanggil untuk hidup mengikuti Yesus Kristus. Panggilan kita tidak lain adalah untuk mengikuti kehendak Allah.

“Panggilan Tuhan” bukan sekedar panggilan biasa.

Dalam Gereja Katolik, ada 2 jenis panggilan, panggilan umum dan panggilan khusus. Panggilan umum adalah panggilan yang dijalani umat beriman pada umumnya, melayani lewat keluarga. Sedangkan panggilan khusus adalah panggilan umat beriman untuk hidup yang dibaktikan.

Apa pilihan terbaikmu untuk menghayati imanmu?

Kegiatan Promosi Panggilan adalah salah satu kegiatan untuk membantumu menemukan apa yang menjadi kehendak Tuhan atas hidup panggilanmu.

Yang dibutuhkan adalah keterbukaan hati, keberanian dan kepasrahan kepada Sang Penyelenggara Ilahi.

Jika kamu merasa inilah waktunya membalas cinta Tuhan melalui hidup yang dibaktikan bagi Tuhan dan sesama, dengan menjadi seorang biarawati kongregasi CB, jadi… tunggu apa lagi?

Mari datang dan alamilah sendiri pendampingan Tuhan menemukan jalan hidup panggilanmu yang sesungguhnya…

Kalau kamu bertanya, “Apakah saya, Tuhan, yang Engkau panggil?”

“Bukan kamu yang memilih Aku, tetapi Akulah yang memilih kamu….”

FAQ Menjadi Suster CB

– Sekurang-kurangnya berumur 17 tahun dan sudah lulus SMA
– Sudah menerima Sakramen Baptis dan Sakramen Krisma
– Tidak ada ikatan pernikahan
– Tidak ada ikatan dengan Kongregasi lain,
– Dengan jujur dan atas kehendak bebas memiilih kehidupan religius
– Bersedia mengikuti pembinaan

 

Yang paling penting adalah: kesiapan, kesediaan dan kerelaan hati untuk dibimbing dan didampingi.

– Surat Permandian dan Penguatan
– Surat Ijin Orang tua
– Surat Keterangan dari Pastor Paroki
– Semua Ijazah yang dimiliki
– Surat Keterangan Sehat dari Dokter

A: Tahap-tahap dalam pembinaan menjadi seorang Suster CB terdiri dari: pembinaan dasar (selama masa Postulat-Novisiat), pembinaan kerasulan (selama masa Kaul Sementara), dan pembinaan terus-menerus (setelah Kaul Kekal). Selama tahap-tahap pembinaan dasar seorang calon akan dibimbing untuk memasuki kehidupan Kongregasi secara bertahap. Ia diberi kesempatan untuk mengenal kehidupan Kngregasi serta mendalami spiritualitasnya, agar dapat mencari penegasan tentang panggilannya.

 

Masa Simpatisan

Pembinaan menjadi seorang Suster CB dimulai dari masa Simpatisan. Simpatisan adalah seorang yang mulai memiliki ketertarikan untuk menjadi seorang biarawati. Para Simpatisan biasanya dapat mencari/bertanya/berdiskusi lebih lanjut mengenai ketertarikan awalnya pada panggilan melalui berbagai informasi di media, maupun dengan bertanya/hidup bersama secara langsung bersama para Suster CB di komunitas-komunitas yang terdekat dengan tempat tinggalnya. (Alamat Komunitas-komunitas CB dan dilakukan dengan perjanjian terlebih dahulu). Lama waktu menjadi Simpatisan: tidak terbatas.

 

Masa Aspiran

Tahap berikutnya adalah masa Aspiran, di mana seseorang belajar untuk mengenali tanda-tanda panggilan di dalam dirinya, dan menggunakan waktunya untuk semakin mengenali Kongregasi, atau sebaliknya, menjadi kesempatan Kongregasi untuk mengenali aspiran. Ia dapat hidup bersama dengan para Suster CB di komunitas-komunitas atau tinggal bersama dengan aspiran lain di Komunitas Postulat-Novisiat. Tempat pembinaan: komunitas CB, rumah Aspirat, rumah pribadi. Lama pembinaan sebagai Aspiran: tidak terbatas.

 

Masa Postulan

Seorang Aspiran yang telah mempersiapkan diri dan melengkapi persyaratan serta telah berani mengambil keputusan untuk memasuki masa Postulat, dapat mengajukan permohonan untuk menjadi seorang Postulan CB. Selanjutnya, seorang Postulan akan mulai tinggal di Postulat, hidup bersama dengan postulan lain dan pendamping postulan yang akan membantu mereka dalam hidup religius dan semakin mengenal serta beradaptasi dengan kehidupan membiara. Tempat pembinaan: Postulat CB Yogya (calon yang berada di wilayah Barat Indonesia, Postulat CB Yogya), Postulat CB Kupang (calon yang berada di wilayah Timur Indonesia, Postulat CB Kupang), Postulat CB Timor Leste (calon yang merupakan warga negara Timor Leste dan berada di wilayah Timor Leste, Postulat 1 CB Timor Leste). Lama pembinaan sebagai Postulan: 1-2 tahun.

 

Masa Novis

Ketika seorang Postulan semakin yakin untuk menanggapi panggilannya dalam semangat Injil melalui hidup religius dalam spiritualitas Kongregasi Suster-suster Cintakasih St. Carolus Borromeus ia dapat mengajukan permohonan untuk memasuki tahap pembinaan selanjutnya, yaitu sebagai Novis. Dalam suatu perayaan liturgi untuk memandai dimulainya masa novisiat, para novis baru ini akan menerima busana biara dan kerudung sebagai tanda penyerahan diri kepada Tuhan, ia juga akan menerima nama biara yang diajukannya sendiri dan kemudian disetujui oleh Provinsial CB. Tempat pembinaan: Novisiat CB Yogya, Novisiat CB Kupang, Novisiat CB Timor Leste . Lama pembinaan sebagai Novis: 2-2,5 tahun.

– Usia melebihi 30 tahun,
Silahkan menghubungi Pendamping Postulat (hyperlink ke halaman Postulat CB) untuk diskusi lebih lanjut


– Usia kurang dari 17 tahun
Sambil menjalani masa Aspiran di Rumah Aspirat/Komunitas CB/rumah pribadi, calon dapat menunggu sampai usianya mencapai 17 tahun


– Belum mengikuti Sakramen Krisma
Sambil menjalani masa pembinaan sebagai Aspiran di Rumah Aspirat/Komunitas CB/rumah pribadi, calon dapat mengikuti kursus Sakramen Penguatan


– Sudah pernah menikah/berstatus janda
Tidak dapat mengikuti pembinaan sebagai Suster CB


– Pernah masuk kongregasi lain
Sudah mendapat ijin untuk meninggalkan dan pindah dari Kongregasi sebelumnya

 

– Belum dibaptis secara Katolik
Mengikuti dahulu Pelajaran Agama Katolik sampai menerima Sakramen Inisiasi (Sakramen Baptis, Ekaristi dan Krisma)

Kisah-kisah panggilan dapat dibaca dari buku: Kerudungku yang Malang, Biarkan Kole-kole Terus Melaju, atau dapat dilihat di https://www.sustercb.com/cb-corner/ebook/

Atau dapat ditonton di Youtube Channel Suster CB Indonesia (Sharing Panggilan)

Silahkan menghubungi:

Sr. Hania CB (+62 823-4598-7530)

Admin Suster CB Indonesia (+6287745474008)

PANGGILAN DASAR HIDUP MANUSIA (Rekoleksi bersama para Suster CB dan Frater SCJ)

untuk kamu yang ada di Sukoharjo dan Solo Baru,
yuks, ikut… gabung di acara:

Rekoleksi Panggilan SMP/SMA/SMK
bersama para Suster CB dan Frater SCJ

Sabtu, 13 Juli 2024
pk 08.00 – selesai

CP Sr. Venantine CB
https://wa.me/+62 822-4112-4758

BERMUARA
(Rekoleksi mengenal panggilan membiara bersama para Suster CB)

Halo teman-teman muda yang terkasih…
Apakah saat ini kamu sedang mencari apa yang Tuhan kehendaki atas hidupmu? Apakah kamu merasa sayup-sayup mendengarkan panggilannya tapi masih agak-agak ragu? Apakah kamu merasa penasaran dan tertarik untuk mengenal panggilan sebagai Suster CB? Seriuss nih.. emangnya kamu gak penasaran apa saja kegiatan para Suster, suka-duka menanggapi panggilan dan juga bagaimana prosesnya?

Yukkk gassss… jawab penasaranmu dengan mengikuti rekoleksi mengenal panggilan Suster CB:
“BERMUARA”… mungkinkah membiara adalah tempat hidupku bermuara?

yang akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal: Sabtu-Minggu (27-28 Juli 2024)
Tempat: Biara CB Pandansari
(akan diumumkan titik kumpul dari Jogja atau Magelang via japri)
Peserta: usia SMA, Kuliah dan kerja maksimal usia 30 tahun

Pastinya acaranya menyenangkan dan memberi inspirasi baru dalam hidupmu! Sooo, jangan ragu dan jangan lupa ajak besti-bestimu yaaa
Sssttt… cepetan daftar karena kuota cuma 20 orang 😉

Untuk info selanjutnya akan dihubungi via japri, maka silahkan isi Form dibawah ini yaaa.. Oyaa, acara ini tidak dipungut biaya apapun yaa..

Sampai ketemu! 🙂

Pengen tanya-tanya?
Hubungi admin IG/FB : @sustercbindonesia, websitesrcb@gmail.com

id_ID